Bahan:
Kulit pangsit 50 lembar
Daun Bawang 1 sendok makan, iris tipis
Saus Pedas:
Sari jeruk 1 sendok makan, campur dengan 5 sendok makan air
Gula pasir 1 sendok makan, campur dengan 5 sendok makan air
Air jahe 4 sendok makan, campur dengan 4 sendok makan air
Minyak wijen 5 sendok teh
Kecap asin 5 sendok makan
Saus hoisin 3 sendok teh
Cuka beras 5 sendok teh
Minyak cabai 5 sendok makan
Garam 1/2 sendok teh
Merica bubuk 1/4 sendok teh
Bawang putih 1 sendok teh, cincang
Jahe 1 cm, cincang
Daun Bawang 1 sendok makan, cincang
Daun ketumbar 1 sendok makan, cincang
Isi:
Daging ayam 150 gr
Kentang 300 gr, kukus, kemudian haluskan
Daun Bawang 1 sendok makan, iris tipis
Jahe 1 sendok teh, iris tipis
Bawang putih halus 1/2 sendok teh
Garam 1/4 sendok teh
Gula pasir 1/2 sendok teh
Merica bubuk 1/4 sendok teh
Kecap asin 1 sendok makan
Kecap ikan 1/2 sendok makan
Minyak wijen 1/2 sendok makan
Minyak goreng 1 sendok makan
Air 1 sendok makan
Telur ayam 1 butir
Tepung sagu 2 sendok makan
Cara Membuat:
- Saus pedas: campur semua bahan menjadi satu, aduk rata.
- Isi: campur semua bahan isi menjadi satu, aduk rata.
- Ambil selembar kulit pangsit letakkan dalam mangkuk kecil yang sudah diolesi dengan minyak, letakkan 1/2 sendok teh bahan isi.
- Masak air hingga mendidih, masukkan pangsit. Masak hingga matang, angkat, tiriskan. Hidangkan pangsit dengan disiram saus pedas dan taburi dengan irisan daun Bawang.
Hasil Jadi 20 Porsi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar